FILSAFAT
DALAM SEBUAH ONTOLOGI
Hidup
adalah sebuah garis lurus dan spiral, karena mempunyai tak hingga aspek, karena
hakekat hidup sangatlah luas, yaitu segala yang ada dan yang mungkin ada.
Penyakit filsafat bisa menjadi penyakit hidup, yang berupa parsial, terputus,
tidak bisa dijelaskan, tidak bisa diputuskan, tidak komprehensif, linier,
monoton, homogeny, dan sebagainya. Pada dasarnya hidup adalah kontradiksi, dan
yang menjadi obat dari penyakit-penyakit filsafat itu adalah sopan terhadap
ruang dan waktu. Dalam hal ini, kemampuan diri kita untuk berlaku sopan dalam
ruang dan waktu yang sifatnya fleksibel. Karena pada dasarnya juga, filsafat
adalah refleksi diri.